
Dalam rangka HUT TNI yang ke 73 , TNI Kota Malang menggelar acara Fun Run 5k yang bertempat di lapangan Rampal. Acara dengan tema Profesionalisme untuk Rakyat ini berlangsung pada hari Sabtu tanggal 06 Oktober 2018 mulai pukul 06.00 WIB. RS Lavalette bekerja sama dengan TNI Kota Malang membuka booth pemeriksaan gratis bagi masyarakat yang hadir dalam acara tersebut. Pemeriksaan ini meliputi pemeriksaan tekanan darah dan gula darah acak. Selain itu, RS Lavalette juga menyediakan layanan konsultasi dokter secara gratis. Bagi masyarakat yang mempunyai keluhan-keluhan tertentu mengenai kesehatan bisa langsung melakukan konsultasi kepada dokter di dalam booth.
Banyak masyarakat dan anggota TNI yang antusias terhadap pemeriksaan dan konsultasi dokter gratis yang di lakukan oleh RS Lavalette. Mereka menggunakan kesempatan ini untuk menyampaikan keluhan-keluhan kesehatan yang mereka punya. Selain itu, banyak juga masyarakat yang tidak mengetahui kondisi kesehatan mereka karena tidak merasakan gejala-gejala tertentu. Namun, setelah diperiksa ternyata kondisi mereka dalam keadaan yang tidak normal dan butuh pemeriksaan lebih lanjut. Melalui kegitan ini, RS Lavalette juga ingin meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kesehatan diri mereka. (fnd)